Tips Menjaga Keamanan Pangan Keluarga Yang Benar di Rumah

Tips Menjaga Keamanan Pangan Keluarga Yang Benar di Rumah

Selain memakai bahan yang sehat dan bergizi seimbang, yang tidak kalah penting ketika menyajikan menu bagi keluarga adalah keamanan pangan keluarga itu sendiri.

Berdasarkan Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), ada lima kunci keamanan untuk pangan yang perlu dipertimbangkan supaya makanan yang disajikan lebih terjaga.

Berikut beberapa tips yang dapat membantu Bunda untuk menjaga keamanan pada pangan agar tetap aman dan terjaga di keluarga :

1. Jaga kebersihan

Agar kebersihan pada makanan terjaga dengan baik, Bunda harus memastikan keamanan pakan keluarga dengan baik.

Misalnya harus mencuci tangan sebelum ataupun sesudah menyiapkan makanan yang ingin disajikan.

Penting juga untuk memastikan kebersihan bahan yang ingin dimasak di rumah. Apakah hanya itu?

Peralatan masak juga harus diperhatikan dengan baik, tempat penyimpanan makanan dan pastinya dapur juga penting untuk diperhatikan kebersihannya.

2. Pisahkan pangan mentah dan matang

Beberapa pangan mentah seperti daging unggas, daging sapi atau hasil laut harus dipisahkan dari pangan yang telah matang.

Saat mengolah bahan tersebut, Bunda juga harus memisahkan setiap peralatan yang akan digunakan.

Contohnya, jangan memotong pangan yang masih matang memakai pisau dan juga talenan yang habis digunakan untuk memotong daging mentah.

Hal tersebut menyebabkan kustomisasi yang tentunya bisa mengurangi nutrisi yang tersimpan di dalam bahan makanan tersebut. Jadi, Bunda harus lebih hati-hati.

3. Harus dimasak dengan benar

Agar keamanan pangan tetap terjaga dengan baik, bahan baku yang ingin digunakan juga perlu diolah dengan benar. Tujuannya tidak lain agar makanan aman untuk dikonsumsi.

Ada berbagai langkah agar memasak dengan benar bisa kamu capai. Misalnya, menggunakan suhu yang benar hingga pemotongan bahan yang benar.

Contohnya, daging sapi, daging kambing, daging unggas, hasil laut, atau telur harus diolah di suhu minimal 70 derajat celcius agar bahan tersebut bisa matang menyeluruh.

Pastikan bahan yang dimasak bisa matang dengan benar dan mendidih. Tujuannya agar virus dan bakteri yang ada di makanan bisa mati dengan baik.

4. Pakai bahan baku pangan dan air yang aman

Agar memastikan keamanan pangan keluarga tetao terjaga dengan baik, sudah semestinya jika Bunda memastikan semua bahan baku yang ingin digunakan terjaga dengan baik.

Begitu juga dengan air yang ingin dipakai untuk mengolah pangan yang aman bagi kesehatan. Tentunya gunakan air jernih dan tidak terkontaminasi dengan bahan berbahaya.

Air jernih yang digunakan di sini juga bukan hanya memasak saja. Namun perhatikan kualitasnya saat digunakan untuk mencuci bahan baku serta alat masak.

Kami sarankan memasak menggunakan air yang mengalir dan jernih. Misalnya air kran dan sebagainya. Biasanya proses pembersihan bahan menjadi lebih optimal.

Keamanan pangan sangat penting karena menentukan kandungan nutrisi yang ada di dalam bahan makanan tersebut.